Danramil 0809/11 Pare Hadiri Apel Gelar Pasukan Zebra Semeru di Polres

    Danramil 0809/11 Pare Hadiri Apel Gelar Pasukan Zebra Semeru di Polres

    KEDIRI – Kepala Staf Kodim 0809/ Kediri, Mayor Arh Dian Kristianto di wakili oleh Danramil 0809/11 Pare, Chb Tommy Wibisono bersama beberapa anggota dari Koramil lain juga mengikuti apel gelar pasukan Zebra Semeru Tahun 2022 di Halaman Belakang Mako Polres Kediri, Senin (03/09/2022).

    Adapun keterlibatan dari beberapa Instansi terkait Pemerintahan juga andil dalam gelar pasukan Zebra Semeru 2022, antara lain Satpol PP, Dinas Perhubungan, TNI dari Koramil /15 Kandangan, Koramil /12 Gurah, Koramil /13 Kepung, Koramil /11 Pare dan Koramil /14 Plosoklaten.

    Kapolres Kediri, AKBP Agung Setyo Nugroho dalam pidatonya mengatakan, ”Pada pagi hari ini kita melaksanakan apel gelar pasukan dalam rangka persiapan operasi zebra 2022 yang diselenggarakan setiap jajaran Polda Jatim, ”katanya.

    Lanjut Kapolres, ”yang juga pada pagi hari ini dihadiri oleh beberapa Stakeholder Instansi Pemerintah seperti Satpol PP, Dinas Perhubungan, TNI dari Kodim 0809/ Kediri yang nanti pada saat operasi kita bersama-sama turun kelapangan yang rencananya untuk persiapan Natal dan Tahun Baru, ”ucap Kapolres.

    Disisi lain jalannya kegiatan gelar pasukan Zebra Semeru 2022, Danramil 0809/11 Pare juga menambahkan bahwa dirinya akan selalu mendukung setiap kegiatan dari Pemerintah dan Instansi terkait untuk tetap mempertahankan, menjaga Sinergitas bersama.

    “Untuk terselenggaranya apel gelar pasukan Zebra Semeru dirasa sangat diperlukan untuk menertibkan para pengguna lalulintas. Tak hanya itu, disisi lain juga sebagai bentuk penanggulangan adanya lakalantas dan pengurangan tingkat angka laka lantas yang terjadi di Wilayah Kabupaten Kediri, ”pungkas Danramil.

    kediri
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Siswa SMP Negeri 1 Ngadiluwih Kab Kediri...

    Artikel Berikutnya

    Nurhadi NasDem Lakukan Sidak TPA Sekoto...

    Berita terkait